TNI-Polri Di Kabupaten Balangan Amankan Ibadah Natal Di Kecamatan Tebing Tinggi

    TNI-Polri Di Kabupaten Balangan Amankan Ibadah Natal Di Kecamatan Tebing Tinggi
    TNI-Polri Di Kabupaten Balangan Amankan Ibadah Natal Di Kecamatan Tebing Tinggi

    Balangan - Personel TNI-Polri dari Kodim 1001/HSU-Balangan, Koramil 03/Awayan dan Polres Balangan dari personel Polsek Awayan melaksanakan kegitan pengamanan kegiatan Ibadah Natal.

    Dalam pelaksanaanya, ibadah di bagi menjadi dua tempat, yakni di dalam dan di halaman Gereja Bethel Indonesia (GBI), Desa Dayak Pitap, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan, Jumat (9/12/2022) malam.

    Ada Sebanyak sembilan orang personel gabungan dari TNI-Polri Balangan yang diterjunkan guna untuk mengamankan kegiatan ibadah Natal yang telah dilaksanakan sterilisasi sebelumnya.

    Ibadah Perayaan Natal yang dilaksanakan di Gereja Bethel Indonesia mengambil Tema" Aku lah Jalan Dan Kebenaran Dan Hidup Tidak Ada Seorang Pun Yang Datang Kepada Bapa Kalau Tidak Melalui Aku" dengan jumlah jamaat yang datang diperkirakan sebanyak 50 orang.

    Babinsa Koramil 03/Awayan Serda Teguh.S dalam pengamanan Natal menyampaikan bahwasanya TNI-Polri selalu siap mengamankan setiap kegiatan umat Nasrani yang melaksanakan ibadah Natal.

    "Tidak hanya itu, kehadiran kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman jemaat dalam menjalankan ibadah Natal, " katanya.

    Sementara terpisah Dandim 1001/HSU-Balangan Letkol Inf Dhuwi Hendradjaja S.Sos, M.I.Pol mengatakan bahwa kegiatan pengamanan yang dilaksanakan dalam rangka mendukung satuan tugas pengamanan dari kepolisian untuk antisipasi terhadap adanya ancaman yang mungkin timbul pada pelaksanan ibadah Natal

    'kami TNI-Polri akan selalu memberikan pengamanan kepada Agama manapun yang akan melakukan ibadah, dan ini merupakan bentuk keragaman dan kerukunan antar umat beragama untuk saling menghormati agama lain dalam menjalankan ibadahnya masing-masing, " pungkasnya.(pendim 1001).

    balangan
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Latihan Menembak, Dandim 1001/HSU-Balangan...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Kuwalitas Linmas, Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua

    Ikuti Kami